Post Date : 21 Agustus 2010

Rating 148 Multifinance, 2009

Jakarta - Bank-bank makin confidence mengucurkan kreditnya ke industri multifinance yang terus tumbuh. Kian sehatnya industri multifinance ditandai dengan giatnya regulator mendisiplinkan industri multifinance yang disesaki banyak pemain, tapi banyak yang tertidur alias tidak aktif. Pada 2009 terdapat 16 multifinance yang dicabut izinnya. Di antara 60 perusahaan yang diperiksa regulator selama 2010, cukup banyak yang dicabut izinnya. Tujuh bulan pertama 2010 sudah ada 10 multifinance yang izinnya dicabut. Tapi, pasar bisnis multifinance yang besar justru kian menarik investor acing untuk memperbesar porsi kepemilikannya.

Biro Riset Infobank (birl) mencatat, multifinance menyerap 8% dari kucuran lcredit perbankan yang totalnya mencapai Rp.1.532 triliun per Mei 2010. Separuh dari penyerapan berbentuk kredit modal kerja, sisanya joint financing dan channeling

Astrido Finance lima kali berturut-turut berpredikat "sangat bagus"
Ada 21 perusahaan pembiayaan yang mengantongi predikat "sangat bagus" selama lima tahun berturuf-furuf atau bertambah dibandingkan dengan rating tahun lalu. Resep itu adalah, satu, fokus dalam menggarap bisnis. Dua, meningkatkan kualitas pelayanan. Tiga, memanfaatkan teknologi informasi (TI) untuk mendukung kegiatan bisnis. Empat, meningkatkan efisiensi biaya operasional. Dari perusahaan yang lima tahun berturut-turut "Sangat Bagus" ini, PT. Astrido Pacific Finance masuk dalam 21 besar, melampaui 148 perusahaan sejenis.

 

 

Source : InfoBank, Agustus 2010